Pemudik Alami Kerusakan ACCU, Satlantas Polres Kendal Lakukan ini
KENDAL – Jelang Hari Raya Idul Fitri arus lalu lintas pemudik sudah mulai padat.
Satlantas Polres Kendal laksanakan giat Quick Respon di Pos Yan Rest Area KM 391A Rowobranten Kendal pada hari Minggu 23 April 2023.
Kegiatan ini dilaksanakan untuk membantu para pemudik jika ada yang mengalami kesulitan atau trobel pada kendaraannya. Hal ini terjadi pada pemudik. Soni (Pemudik) dari Jakarta tujuan Jogja mengalami kerusakan pada ACCU mobil di Rest Area 391 Kendal, dan dengan sigap di tangani langsung oleh petugas pospam.
Soni yang saat itu kebingungan karena mobilnya trobel langsung mendapatkan bantuan dari petugas membuatnya senang.
“Alhamdulillah bapak Polisi berserta jajarannya sangat profesional dalam bertugas, Kami pemudik dari Jakarta menuju Jogja sangat terbantu adanya Pospam di rest area sehingga saya bisa melanjutkan perjalan, terima kasih pak Polisi,” ucapnya.
Kehadiran Pospam di rest area menjadi solusi bagi pemudik saat mengalami trobel di jalan atau menjadi tempat istirahat yang nyaman saat pengemudi yang mengalami kecapekan.